Hati-hati Beragam Modus Penipuan, Begini Cara Mengatasinya!

Cara mengatasi kejahatan siber
waspadai modus penipuan,
ilustrasi dari pexels.com dan canva


Seiring berkembangnya teknologi digital, Kita perlu waspada dan hati-hati terhadap beragam  modus penipuan yang belakangan ini memang sering terjadi. Penting untuk tahu bagaimana cara mencegah dan mengatasinya agar tidak terkena korban kejahatan siber.


Teman saya pernah menceritakan kalau dia dihubungi pihak Bank terkait perubahan biaya administrasi. Untunglah teman saya tidak langsung percaya, dia pikir kayanya ada yang nggak beres nih. Syukurlah teman saya sudah jadi nasabah bijak yang nggak mudah memberikan data pribadi, contohnya saja PIN ATM atau nomer rekening pribadi.


Kebayang kalau PIN dikasih ke oknum yang mengaku dari Bank tadi, sepertinya rekening bisa dibobol oleh pihak tak bertanggung jawab. Setelah saya mencari informasi dari pihak Bank yang ada di Instagram resminya ternyata banyak keluhan yang sama. 


Ada yang terang-terangan bilang tertipu sampai ratusan ribu bahkan berjuta-juta rupiah. Bahaya banget kan, ini?


Kejadian lainnya terjadi pada kakak ipar saya, dia bercerita sudah kehilangan ratusan ribu karena ada panggilan yang menyebutkan kalau ada kelebihan transfer dan minta dikembalikan ke rekening penelpon.


Selain kasus ini, saya juga sering mendapatkan pesan singkat atau SMS yang menyatakan kalau nomor saya menang undian, dapat dana sosial, atau dapat bantuan langsung dari pihak pemerintah. Seringnya saya abaikan saja sih, karena rasanya nggak mungkin aja menang lomba atau undian, toh ikutan undiannya juga nggak pernah.



Waspadai kejahatan siber, kenali modusnya


Modus kejahatan siber
Modus kejahatan siber,
Ilustrasi dari pexels.com/@Mikhail Nilov


Berbicara tentang kejahatan siber, sebenarnya apa saja, sih, yang tergolong kejahatan siber itu? Cyber crime atau kejahatan siber merupakan bentuk kejahatan di dunia Maya. 


Kejahatan siber ini merupakan aktivitas kriminal yang melibatkan komputer, jaringan dan perangkat yang terhubung di dalam jaringan. Cyber crime kian marak terjadi dan bermacam-macam pula modus yang dilakukan pelaku untuk menjerat targetnya.


Berdasarkan data dari comparitech.com tanggal 22 Februari 2022, ada sebanyak 137,7 juta malware yang ditemukan pada tahun 2020. Sedangkan di tahun 2021, sampai pertengahan Juni  telah ditemukan sebanyak 92,45 juta sampel malware. Hal ini membuktikan bahwa perkembangan kehahatan siber semakin luas dan dapat merugikan siapa pun.


Kejahatan siber perlu Kita waspadai, termasuk Socheng atau Social Engineering yang dikenal dengan modus begal rekening. Mendengar kata begal, ngeri banget kan, Sahabat Catatan Leannie? Modus seperti ini tengah marak dibicarakan karena sudah memakan cukup banyak korban di masyarakat.


Beberapa modus penipuan di masyarakat yang perlu Kita waspadai diantaranya:

1. Info tentang perubahan tarif

2. Penawaran khusus menjadi nasabah prioritas

3. Berpura-pura menjadi akun sosmed customer service


Sedangkan jenis penipuan di Indonesia yang sering dikeluhkan masyarakat diantaranya:

1. Penipuan mendapatkan hadiah 

2. Penipuan kelebihan bayar dari marketplace

3. Penipuan antivirus perangkat


Pesatnya perkembangan teknologi perlu disikapi dengan cermat, karena bak mata uang yang memiliki dua sisi, bisa berdampak positif dan juga negatif. Sebaiknya memang kita perlu berhati-hati jangan sampai menjadi korban penipuan dari berbagai kejahatan siber.


Perkembangan teknologi digital bak dua sisi mata uang, bisa berdampak baik tetapi bisa juga dimanfaatkan pihak yang tidak bertanggung jawab untuk mengambil keuntungan melalui berbagai jenis cyber crime atau kejahatan siber. 



Cara mengatasi modus penipuan yang marak terjadi di masyarakat 


Mengatasi modus penipuan,
ilustrasi dari freepik.com dan snapseed


Ada berbagai cara yang bisa Kita lakukan untuk mengatasi modus penipuan yang marak terjadi di masyarakat, diantaranya:


1. Jangan mengunduh aplikasi tak dikenal

2. Hati-hati terhadap akun palsu

3. Jaga kerahasiaan data pribadimu

4. Jangan mudah percaya undian atau hadiah 


Hati-hati jika mendapatkan telepon tak dikenal yang mengatasnamakan anak yang kecelakaanlah, dirawat di rumah sakitlah dan lain sebagainya. Biasanya kalau seorang ibu bakal sangat khawatir banget mendengar anaknya kenapa-kenapa. 


Anak adalah anugerah bagi orang tuanya. ABK atau anak berkebutuhan khusus adalah anugerah terindah bagi orang tua. Mereka anak spesial titipan Tuhan untuk kedua orang tuanya. Buah hati menjadi prioritas utama bagi kedua orang tuanya.


Pastinya orang tua harus belajar banyak hal, terutama menganggapi pesan asing. Jangan langsung percaya saat mendapatkan pesan yang belum tentu benar. Harus ditelusuri dulu kebenarannya. 


Banyak membaca dari media kalau sampai saat ini kejahatan siber makin meningkat. Memang membaca itu banyak manfaatnya, kalau dulu sebelum nikah saya banyak baca tentang novel remaja, sedangkan sekarang ini banyaknya belajar parenting dan baca dari website parenting.


Berhati-hatilah terhadap beragam modus penipuan, Kita perlu mengetahui cara mengatasinya agar tidak terkena kejahatan siber. Jangan berikan data pribadi Kita pada orang yang tak dikenal pokoknya. Semoga Kita bisa tetap waspada dan lebih melek lagi ya, Sahabat Catatan Leannie!



Salam,







5 Dampak KDRT terhadap Psikis Anak

Dampak KDRT pada psikis anak
Dampak KDRT terhadap psikis anak,
ilustrasi dari freepik.com dan canva

Belakangan ini masyarakat dihebohkan dengan kasus KDRT pasangan artis yang dulu sempat viral. Pastinya dampak KDRT  terhadap psikis anak sangat berpengaruh terhadap kehidupannya. Saya jadi membayangkan jejak digital yang terus membekas. 


Saya termasuk yang nggak nyangka ketika tahu berita ini, soalnya yang ditampilkan selama ini pasangan ini termasuk yang romantis dan bahagia. Kadang bikin iri netizen karena keduanya public figure yang kehidupan pribadinya disorot. 


Tahu ada berita KDRT sempat kaget aja. Memang sih kalau lima tahun pertama itu disebut fase terberat pernikahan. Jadi pasti setiap pasangan mengalami berbagai ujian dalam menjalani bahtera rumah tangga.


Menikah dengan mahar fantastic, langsung menempati rumah idaman, diberikan langsung keturunan, terlihat bahagia di dunia maya dan tampak sempurna dengan karir keduanya yang bagus, terutama perempuan karena dia penyanyi yang bersuara merdu dan sedang di puncak karirnya.



Kejora, prahara rumah tangga sang bintang

Kehidupan pernikahan tak ada yang sempurna. Tak ada cerita di negeri dongeng yang setelah nikah itu bahagia untuk selamanya. Setiap pernikahan pasti diuji, hanya saja ujiannnya pasti berbeda satu sama lainnya. Jadi nggak perlu merasa berkecil hati membandingkan kehidupanmu dengan orang lain, ya, Sahabat Catatan Leannie.


Dua hal yang bagi saya tidak bisa ditolerir dalam pernikahan yaitu perselingkuhan dan kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT. Kasus Kejora ini menyita perhatian banyak orang karena dia sampai dilarikan ke RS dan mengalami lebam bahkan tulang kerongkongannya ikut bergeser. 


Terkuaklah masa lalu sang suami yang ternyata tak pernah dibayangkan sebelumnya. Citra diri lelaki baik runtuh sudah karena aib perselingkuhan dan kekerasan dalam rumah tangga. Padahal publik menilai sosok lelaki ini nggak pelit, selalu menghujani istrinya perhatian dan materi. 


Menurut saya kehidupan itu nggak perlu sih segala hal dijadikan konten. Bukannya nggak boleh, ya, tapi seperlunya saja.  Hidup itu memang harusnya tidak boleh berlebihan, terutama dalam mengekspos kehidupan pribadi.


Jangan berlebihan dalam mencintai seseorang, terutama berlebihan memperlihatkan kemesraan hubungan di media sosial.  Ya bukannya nggak boleh sih, tapi kadarnya secukupnya saja. Ada batasan yang perlu dijaga soalnya.


Kita hanya bisa menilai dari permukaan luar tanpa tahu apa yang mereka rasakan. Hanya belakangan ini melihat sang perempuan seperti memendam masalah sendiri, dia tak lagi ceria seperti biasanya. Sorot matanya kelihatan sendu.


Memang kebanyakan laki-laki itu punya ego tinggi. Setelah menikah dia merasa dialah pemimpin dan kadang tak mau dibandingkan atau tersaingi dengan istrinya. 


Sedih banget perasaan saya terhadap sesama perempuan yang dizalimi suaminya. Nggak bisa membayangkan bahwa seorang istri yang harusnya dicintai dan dilindungi malah dijadikan sasaran baku hantam suaminya. 


Gimana perasaan orang tua yang sejak kecil menyayanginya. Ayah, ibu, dan keluarga lainnya pasti sudah nggak mau lagi anaknya hidup bersama laki-laki yang temperamental dan membuat anaknya terluka secara lahir dan batin. 


Setelah kejadian KDRT ini apakah sang kejora merasa menyesal terhadap pilihan hidupnya?



Dampak KDRT terhadap psikis anak, orang tua perlu mengetahui ini


KDRT yang dilakukan suami terhadap istrinya lambat laun akan diketahui anak. Meski sekarang anak masih kecil, setelah dewasa nanti jika kedua orang tua dia memutuskan berpisah. 


Anak pasti penasaran dengan sosok ayahnya. Apalagi kedua orang tua seorang publik figure, dia pasti bakal tahu tentang kasus KDRT terhadap ibunya.  Inilah dampak KDRT terhadap kondisi psikis anak yang perlu diketahui orang tua!


1. Trauma inner child 

Anak dengan inner child yang buruk akan membawa lukanya hingga dewasa. Dia akan mengalami trauma psikis. 


Perkembangan regulasi emosi anak pun akan ikut berpengaruh terhadap kehidupannya. Anak bisa merasa ketakutan atau mengalami kecemasan yang tinggi.


2.  Kesulitan mengelola emosi dan rentan depresi

Anak juga akan kesulitan menenangkan diri, menghindari kejadian provokatif dan stimulus yang menimbulkan rasa sedih, kesulitan menahan emosi yang terkendali.


Ketika dewasa, anak menjadi lebih impulsif dan kehilangan kendali dirinya. Ia juga bisa merasa depresi.


3. Bersikap kasar dan berpotensi melakukan tindak kriminal

Dikhawatirkan anak meniru sikap  kasar yang dicontohnya dari orang tua. Saat ia dewasa, anak yang pernah mengalami kekerasan fisik atau menyaksikan KDRT orang tuanya berisko melakukan kekerasan yang sama terhadap pasangan, anaknya  atau bisa saja melakukan tindak kriminal.

 

4. Anak tumbuh dengan perilaku yang tak wajar

Anak yang mengalami atau menyaksikan kekerasan dalam rumahnya bisa saja tumbuh dengan perilaku tidak wajar yang ia lampiaskan seperti sering berbohong, mencuri, berkelahi, atau melakukan bullying di sekolah yang disebabkan pola interaksi sosial yang buruk.


5. Anak mudah menangis, punya gangguan makan dan tidur

Efek negatif lainnya yang terjadi saat anak yang sejak usia batita menyaksikan atau merasakan sendiri kekerasan dalam rumah tangga biasanya dia akan rewel, menangis sejadi-jadinya pada momen tertentu.


Selain itu batita akan mengalami masalah mengenai pola makan dan tidur yang tidak teratur. Anak susah makan biasanya membuat orang tua, terutama ibu merasa khawatir karena kurangnya nutrisi untuk tumbuh kembangnya.


Segera hubungi dokter anak atau psikolog anak jika anak mengalami hal seperti di atas. Menciptakan keluarga bahagia dan harmonis adalah peer bersama setiap pasangan.


Namun, harus diingat bahwa yang namanya KDRT itu tidak dibenarkan sama sekali. Jadilah teladan yang baik bagi anak, sayangi anak dan pasanganmu. Harusnya suami itu bisa jadi pelindung dan bisa membantu istri saat sedang kesulitan.


Buat sang ayah, jangan lupa kalau anakmu itu adalah anugerah terindah bagi kalian. Ayah dan ibu harus bisa bekerja sama dalam membesarkan anak. Peran ayah juga sangat berpengaruh terhadap perkembangan anak. 


Jika ada masalah, konflik rumah tangga,  pertengkaran atau apapun itu jangan sampai anak menyaksikan langsung karena akan mengganggu kesehatan mental anak


Itulah 5 dampak KDRT terhadap kondisi psikis anak yang perlu diketahui orang tua. Buat semua Ibu di luaran sana, jangan lupa bahagia ya Mom's karena ibu yang bahagia bisa lebih optimal dalam menemani tumbuh kembang anak.



Salam, 




Briliant Legacy, Kdrama Perdana Lee Seung Gi yang Melejitkan Namanya di Indonesia


Brilliant Legacy, Kdrama perdana Lee Seung Gi yang melejitkan namanya di Indonesia ini pernah saya tonton di Indosiar tahun 2010 yang lalu. Drama yang tayang di negaranya tahun 2009 ini mendapatkan rating yang cukup tinggi, yaitu sebesar 47,1 %. Kisah benci jadi cinta digambarkan dengan manis dalam drama korea ini.


Setelah nonton drama ini, saya punya aktor favorit dari Korea Selatan. Lee Seung Gi, karena selain aktingnya keren, dia juga bisa nyanyi dan suaranya merdu banget. Selain itu, saat membawakan acara talkshow atau jadi MC juga keren. Saat reality show pun keliatan banget orangnya humble dan menyenangkan. 



Brilliant Legacy, kdrama yang melejitkan nama Lee Seung Gi di Indonesia


KDrama Perdana Lee Seung Gi di Indonesia
Brilliant Legacy, 
ilustrasi dari asianwiki.com dan canva


Judul                  : Briliant Legacy (Shining Inheritance)

Penulis                 : So Hyun Kyung

Sutradara            : Jin Hyuk

Pemain               : Lee Seung Gi, Han Hyo Joo, Mon Chae Won, Bae Soo Bin

Jumlah epsisode: 28 Epsisode 

Jaringan Asli      : SBS (Seoul 

BroadCasting System)

Tayang                : 25 April - 26 Juli 2009 (2010 tayang di Indonesia)


Drama Briliant Legacy ini bisa dibilang jadi debut atau perdana tayang di negara kita dan melejitkan nama Lee Seung Gi di Indonesia. 

Saya jadi inget zaman masih suka nonton drama Korea di Indosiar, saya suka mantengin stasiun TV ini buat nonton drakor. Nah, saya mulai kenal Lee Seung Gi saat main bareng Han Hyoo Joo di Briliant Legacy ini. 

Setelah drama ini, drama Korea lain yang tayang di Indonesia pun meraih sambutan yang baik. Banyak yang suka akting aktor multitenta ini. 

Ada juga drama yang dibintangi Seung Gi bersama Shin Min Ah yang berjudul My Girl Friend is A Gumiho, drakor ini juga salah satu drakor lawas favorit saya dan pernah tayang juga di Indosiar. 

Setelah itu, tiap kali ada Lee Seung Gi, saya tertarik buat nonton dramanya, yang terbaru ada Mouse dan The Law Cafe yang juga nggak kalah seru, akting Lee Seung Gi selalu keren. 


Alur cerita Briliant Legacy 

Briliant Legacy  ditayangkan di televisi nasional tahun 2010, setelah tayang di negaranya tahun 2009. Drama Korea ini dibintangi oleh Han Hyo Joo, Lee Seung Gi, Moon Chae Won, dan Bae Soo Bin. 


Drama ini menceritakan kisah Go Eun Sung (Han Hyo Joo) anak seorang konglomerat yang menjadi miskin karena ayahnya bangkrut dan dinyatakan meninggal dunia. Harta kekayaannya dikuasai oleh ibu dan adik tirinya. 


Eun Sang sempat bertemu dengan Sun Woo Hwan (Lee Seung Gi) saat di bandara. Sayangnya tas mereka berdua tertukar. Woo Han malah mempermainnkan Eun Sang, saat ia meminta tasnya dikembalikan, dan ternyata saat itulah ayahnya dinyatakan meninggal dunia.


Kisah haru saat adiknya Eun Sang yang mengidap autis, Go Eun Woo (Yeon Jun Suk) sempat menghilang karena dibuang oleh ibu tirinya yaitu Baek Sung Hee (Kim Mi Sook) setelah ayahnya dinyatakan meninggal dunia.


Takdir mempertemukan Eun Sang dan Hwan, berkat kebaikan hatinya menolong sang nenek yang ternyata neneknya Hwan. Pada akhirnya sang nenek malah berniat mewariskan kekayaannya pada Eun Sang karena Hwan dinilai hanya mampu bersenang-senang saja dan kurang bertanggung jawab. 


Mulailah konflik diantara keluarga Hwan dan Eun Sang karena dianggap ia mau merebut harta keluarga Hwan. Ternyata setelah ini benih cinta muncul diantara mereka. 


Kisah cinta segitiga terjadi diantara Eung Sung, Woo Han, dan Yoo Seung Mi (Moon Chae Won).  Selain itu ada juga cinta segitiga lainnya yaitu antara Eun Sung, Woo Hwan dan Park Joon Se (Bae Soo Bin). 


Dapatkan cinta Eun Sang dan Hwan bersatu? Bagaimana dengan misteri kematian ayah Eun Sang? Bagaimana pula sang Adik Eun Sang yang berkebutuhan khusus bisa dipertemukan kembali dengannya? 



Pelajaran Kehidupan dari Briliant Legacy

Ada banyak pelajaran kehidupan yang bisa Kita ambil setelah menonton Briliant Legacy diantaranya selalu bekerja keras dan tak pernah menyerah, jangan tamak dan dibutakan oleh harta, jangan memaksakan cinta sepihak, bersikaplah jujur, jangan berbohong demi mendapatkan keuntungan semata, dan tentang arti persaudaraan dan kasih sayang yang tulus.


Eun Sang yang dulunya anak orang kaya, ternyata dia terbiasa bekerja keras. Orangnya tulus, ramah, dan cinta pada keluarga. Kebaikan hatinya mampu memikat Woo Hwan dan Park Joon Se. 


Cinta segitiga timbul antara mereka. Namun, seseorang yang tulus mencintai pada akhirnya tak akan memaksakan cinta yang ia miliki. Tak seperti Seung Mi yang menghalalkan berbagai cara agar Hwan mau bersamanya.


Kisah haru mewarnai perjalanan Eun Sang menemukan adiknya yang autis. Jahat sekali ibu tiri mereka yang membuang Eun Woo karena merasa terbebani dengan kehadirannya. 


Padahal anak autis juga punya perasaan tulus dan berhak dicintai. Biasanya seseorang yang dinyatakan gifted, dibekali bakat yang luar biasa. Contohnya saja Eun Woo yang pandai bermain piano.


Saya suka banget cerita ini, meski terhitung drama lawas tapi dari segi akting aktor dan aktrisnya yang keren. Setelah nonton Briliant Legacy, saya tertarik untuk nonton  Drama Korea lainnya yang dibintangi oleh Lee Seung Gi. 


Buat yang ingin membaca tentang review drama baik drama Cina atau drama Korea bisa kunjungi blog review drama yang ditulis oleh Ambu Maria G. Soemitro.


Menonton film atau drama memang menyenangkan, bisa jadi pilihan healing untuk IRT biar jauh-jauh dari stress atau depresi. Itulah review Briliant Legacy yang dibintangi aktor favorit saya yaitu Lee Seung Gi. 


KDrama perdana Lee Seung Gi yang melejitkan namanya di Indonesia ini memang masih layak ditonton menurut saya. Nah, kalau Sahabat Catatan Leannie siapa, nih, aktor atau aktris favorit di drama Korea? Sharing juga dong tentang drama Korea yang paling berkesan untuk Kalian?


Salam, 




Inilah Cara Tepat Mengobati Alergi Susu Sapi pada Anak

Mengobati Alergi Susu pada anak
Cara mengobati alergi susu pada anak,
Ilustrasi dari morinagasoya.com dan canva


Beberapa waktu yang lalu Sahabat saya menceritakan kalau anaknya yang berusia dua tahun mengalami ruam pada tangan dan sembelit. Setelah dilakukan pemeriksaan ternyata anaknya mengalami alergi susu. Ibunya sedang mengusahakan cara tepat mengobati alergi susu sapi pada anak tersebut.


Sahabat saya bilang kalau saat anaknya bayi sampai usia dua tahun tidak mengalami gejala seperti ruam pada tangan dan sembelit. Ternyata  anaknya full ASI, tetapi setelah disapih dan dikenalkan dengan susu tambahan atau susu formula, memang sejak saat itu anaknya mengalami alergi susu.



Mengenal Alergi Susu 

Alergi adalah kondisi hipersensitivitas pada manusia yang menyebabkan timbulnya reaksi imunologi. Alergi ini tak hanya terjadi pada dewasa, bayi atau anak pun bisa mengalaminya. 


Salah satu jenis alergi yang terjadi pada anak adalah alergi susu. Apa itu alergi susu? Alergi susu merupakan reaksi yang berlebihan dari sistem kekebalan tubuh terhadap kandungan protein yang ada dalam berbagai produk olahan susu. 


Alergi susu terutama alergi susu sapi dapat terjadi karena sistem imunitas  anak mendeteksi protein susu sapi sebagai zat asing dan berbahaya sehingga sistem kekebalan tubuh akan melawannya seperti saat melawan bakteri atau virus. Akibatnya tubuh melepaskan histamin yang dapat menyebabkan reaksi alergi pada anak.


Alergi susu ini berbeda dengan intolerance lactose, ya, Sahabat Catatan Leannie. Intolerance lactose ini tubuh tidak mampu mengolah laktosa karena kekurangan enzim laktase sehingga efeknya ke gangguan pencernaan. 


Sedangkan pada alergi susu, sistem imunitas bereaksi berlebihan atau hipersensitivitas terhadap protein susu. Sistem imun tubuh menganggap protein susu sebagai benda asing sehingga tubuh merespon dengan mengeluarkan histamin, sehingga menimbulkan gejala seperti ruam, diare, sembelit, atau reaksi lainnya.


Ada beberapa faktor yang meningkatkan risiko alergi susu pada anak diantaranya memiliki orang tua yang punya riwayat alergi seperti asma atau eksim, anak mengalami dermatitis atopik, memiliki alergi pada jenis minuman atau makanan lain.


Faktor lain yang ikut meningkatkan risiko alergi diantaranya polusi udara, asap rokok, binatang peliharaan, dan juga faktor cuaca. 



Gejala Alergi Susu Sapi

Reaksi alergi pada anak bisa bermacam-macam. Gejala alergi pada anak dapat muncul saat mengkonsumsi susu atau produk susu, bisa juga timbul gejala beberapa jam setelahnya. Gejala yang umum terjadi karena alergi susu yaitu:


🌷Diare

🌷Muntah

🌷Bibir atau mulut terasa gatal

🌷Bibir atau lidah membengkak

🌷Hidung terasa gatal dan berair

🌷Kram pada perut

🌷Mata berair

🌷Sesak napas


Jika muncul gejala alergi sesaat atau beberapa jam setelah mengkonsumsi susu atau produk olahan susu lainnya, segera hubungi dokter. 


Alergi susu juga bisa memicu reaksi alergi yang parah atau anafilaksis, seperti sesak napas, jantung berdebar, tekanan darah menurun, dan penurunan kesadaran. Segera cari pertolongan ke IGD terdekat jika muncul gejala di atas.



Diagnosis

Diagnosis alergi susu ini dimulai dari wawancara dokter terhadap pasien yang meliputi gejala, riwayat kesehatan, daftar berbagai jenis makanan atau minuman yang dikonsumsi selama beberapa hari yang lalu. Setelah itu dilakukan pemeriksaan fisik. 


Penegakkan diagnosis biasanya dilakukan dengan tes darah, terutama pemeriksaan immunologi dengan mengecek kadar immunoglobulin E sebagai penanda alergi. 


Tes alergi ini penting dilakukan karena menjadi skrining terhadap kesehatan anak. Bisa jadi anak tak hanya alergi terhadap susu sapi saja tetapi alergi terhadap pencetus lainnya, baik dari faktor makanan atau lingkungan.


Gejala alergi dapat mempengaruhi proses tumbuh kembang anak. Lakukan tes alergi  untuk mengetahui gejala alergi pada anak dan konsultasi langsung dengan dokter.


Segera lakukan penanganan lebih lanjut jika sudah muncul gejala alergi seperti ruam di tangan, leher atau bagian tubuh lainnya. Selain itu, ada juga yang mengalami diare, sembelit atau lainnya.



Cara Mengobati Alergi Susu Sapi

Pengobatan alergi susu pada anak
Pengobatan alergi susu,
Ilustrasi dari morinagasoya.com

Jika Mom's bertanya tentang cara mengobati alergi susu pada anak, sebenarnya sampai saat ini belum ditemukan obat untuk mengatasi alergi ini, tetapi ada beberapa cara tepat  untuk meredakan gejala alergi susu sapi pada anak, diantaranya:


1. Pemberian obat-obatan 

Untuk meredakan gejala akibat reaksi alergi biasanya diberikan histamin. Sedangkan untuk mencegah reaksi anafilaksis yaitu dengan obat suntik epinephrine atau adrenaline.


2. Melakukan upaya pencegahan alergi 

Upaya pencegahan bisa dilakukan dengan menghindari susu sapi dan produk olahannya seperti mentega, yoghurt, keju, cokelat, dan es krim.


3. Pemberian susu soya atau susu formula hypoallergenic 

Susu formula hipoallergenic atau susu soya dapat  menjadi solusi untuk mengatasi alergi susu sapi pada anak. Protein dalam susu formula hypoallergenic sudah melewati proses khusus sehingga bisa mencegah reaksi alergi susu sapi pada anak. 


Pemberian susu jenis ini diberikan pada anak berusia 2 tahun ke atas atas rekomendasi dokter, contohnya Susu Morinaga Chil School Soya Moricare Triple Bifidus yang cocok dikonsumsi untuk anak usia 3-12 tahun.

Solusi Alergi Susu Sapi
Solusi alergi susu sapi,
Ilustrasi dari morinagasoya.com dan inshot


Tak perlu khawatir, jika anak memiliki alergi susu sapi, karena nutrisi yang terdapat dalam susu sapi juga dapat diperoleh dari makanan pengganti lainnya. 


Berikan asupan makanan bergizi dan mengandung vitamin D seperti bayam, brokoli, kacang kedelai, tahu tempe, ikan, jamur, seafood, dan telur.


Itulah cara tepat untuk mengobati alergi susu sapi pada anak. Kenali gejala alergi sejak dini dan lakukan pencegahan untuk mengurangi risiko terjadinya alergi pada anak. 


Salam,












Lezatnya Manggo Sago Milk dengan Kreasi Resep Tiga Sapi

Challenge Cerita Tiga Sapi
Kreasi resep Tiga Sapi Manggo Sago Milk,
dokumentasi pribadi 


Aktivitas sehari-hari sebagai ibu rumah tangga terkadang membuat waktu cepat berlalu. Enggak kerasa waktu udah siang, saya jadi ngebayangin lezatnya Manggo Sago Milk yang menjadi kreasi resep Tiga Sapi. Udah kebayang segarnya dessert mangga, dessert favorit keluarga yang diadaptasi dari makanan penutup di Hongkong. 


Tanpa adanya ART di rumah, sering kali merasakan kelelahan saat harus melakukan semua pekerjaan rumah tangga sendirian, sambil harus mengantar jemput anak, memasak, mencuci baju, mengepel dan pekerjaan lainnya. 


Saya yakin banyak IRT yang merasakan hal serupa, jika kondisi di rumahnya tidak ada asisten. Akhirnya semenjak jadi seorang ibu, merasakan banget harus bisa multitasking mengerjakan banyak pekerjaan dalam satu waktu. Bisa karena terbiasa pokoknya.


Saat ada job menulis di blog atau instagram, saya juga harus bisa membagi dan meluangkan waktu agar bisa menyelesaikan blog post dan sharing ke medsos sebelum deadline yang ditentukan. 


Biasanya saya butuh waktu tersendiri untuk menulis, seringnya sih lewat tengah malam atau sebelum subuh. Kadang keesokan harinya jika kurang tidur, mood pun ikut memburuk. Merasa ngantuk seharian atau badan pegel-pegel karena pengaruh masuk angin.


Jika saya sudah merasakan kelelahan, rasanya pengen banget mengambil jeda dengan me time. Salah satunya menikmati makanan favorit. Saya suka dessert buah, apalagi manggo dessert


Jadi kepikiran buat bikin desert mangga yang fresh. Makanan penutup  berbahan mangga, sago mutiara dan campuran Tiga Sapi Susu Evaporasi pengganti santan serta Tiga Sapi Kental Manis sebagai pelengkapnya. Dahaga sirna seketika saat menikmati Manggo Sago Milk, kreasi resep Tiga Sapi. 



Manggo Sago Milk, Desert Klasik ala Hongkong 


Kreasi Resep Tiga Sapi
Manggo Sago Milk,
dokumentasi pribadi 


Manggo Sago Milk atau dikenal dengan nama Manggo Pamelo Sago adalah makanan penutup atau dessert klasik Hongkong. Perpaduan mangga, sago, dan susu membuat minuman ini cocok dihidangkan saat cuaca panas. 


Kebayang segarnya saat menikmati Manggo Sago Milk. Versi Hongkong ditambahkan Pomelo, kalau di Indonesia buah ini mirip dengan jeruk bali, ada butiran jeruk berwarna merah muda, bedanya pomelo ini rasanya  lebih manis daripada jeruk bali. 


Cara membuat dessert klasik Hongkong ini juga cukup mudah. Tidak perlu pergi ke Hongkong untuk mencicipi desert mangga yang satu ini. Saya membuat dessert Manggo Sago Milk dengan kreasi resep Tiga Sapi. 


Hanya saja berhubung nggak ada Pomelo, bahan yang satu ini saya skip aja deh. Siapa yang pengen bikin Manggo Sago Milk? Resepnya akan saya bagikan di blog ini. Simak terus, ya, Sahabat Catatan Leannie!



Resep Manggo Sago Milk


Cara membuat Manggo Sago Milk ini cukup mudah dan simpel. Kebetulan kemarin anak saya pengen makan mangga jadi masih ada stok mangga di rumah.


Bahan  Manggo Sago Milk


Tiga Sapi Praktis dan Ekonomis
Bahan Manggo Sago Milk,
dokumentasi pribadi 


Bahan untuk membuat dessert lezat kreasi resep Tiga Sapi Manggo Sago Milk, diantaranya :


* Dua buah mangga

* Sago mutiara

* Es batu

* Agar-agar rasa mangga

* Tiga Sapi Susu Evaporasi sebagai pengganti santan

* Tiga Sapi Kental Manis

Nata de Cocco 

* Irisan lemon sebagai garnish


Resep asli desert Manggo Sago ala Hongkong adalah kombinasi mangga, pomelo, dan sago. Saya menyesuaikan bahan yang ada saja. Saya menyiapkan sago mutiara yang bisa langsung dikonsumsi tanpa dimasak dahulu, selain itu, saya juga membuat dessert ini dengan menambahkan agar rasa mangga dan nata de coco biar rasanya makin yummy


Cara Membuat Manggo Sago Milk


Kreasi Tiga Sapi Susu Evaporasi
Cara Membuat Manggo Sago Milk,
dokumentasi pribadi dan incollage.com


Setelah menyiapkan bahan-bahan di atas, Kita bisa langsung membuat kreasi resep Tiga Sapi Manggo Sago Milk. Ikuti caranya di bawah ini!


1. Kupas 1 buah mangga, lalu potong-potong berbentuk kotak. Satu buah mangga lagi dibuat sari mangga dengan di blender. 


2. Masukan potongan mangga dan berbentuk kotak dan sari mangga ke dalam mangkok berukuran kecil 


3. Potong ukuran kotak agar-agar rasa mangga, lalu masukkan ke mangkok kecil lainnya 


4. Sari mangga yang sudah diblender, potongan agar-agar rasa mangga dan sago mutiara disimpan ke dalam wadah atau mangkok kecil


5. Masukkan sari mangga terlebih dahulu di bagian bawah gelas. Tambahkan sago mutiara, agar-agar rasa mangga, nata de coco, dan es batu.


6. Tambahkan Tiga Sapi Kental Manis dan Tiga Sapi Susu Evaporasi secukupnya


7. Berikan garnish irisan lemon


8. Manggo Sago Milk Kreasi resep Tiga Sapi siap untuk disajikan. 



Tentang produk Tiga Sapi


Produk Tiga Sapi Kental Manis
Produk Tiga Sapi,
dokumentasi pribadi 


Ada dua varian produk Tiga Sapi yang digunakan saat membuat dessert Manggo Sago Milk, diantaranya : Tiga Sapi Susu Evaporasi dan produk Tiga Sapi Kental Manis. Saya memilih Tiga Sapi Praktis dan Ekonomis. Cocok untuk bahan dasar berbagai makanan atau minuman.



Tiga Sapi Susu Evaporasi


Tiga Sapi Susu Evaporasi adalah susu evaporasi cair dari Indofood. Ada berbagai alasan kenapa perlu mengkonsumsi produk Tiga Sapi di rumah. Alasan memilih Tiga Sapi Susu Evaporasi, diantaranya:


-Menjadi Susu Evaporasi dengan kemasan kotak pertama di Indonesia.


- Merupakan susu tanpa lemak yang dilarutkan dengan air sehingga memperoleh kepekatan tertentu


- Diproses secara higienis


- Rasa creamynya yang pas, lezat, gurih dan pastinya lebih sehat


- Kemasannya mudah ditutup kembali


-Cocok dipakai sebagai bahan masakan atau campuran minuman seperti roti, kopi, puding, soto ayam, atau aneka dessert lainnya


-Tiga Susu Evaporasi dapat dipakai sebagai pengganti santan


-Harga lebih hemat dan isi lebih banyak



Manfaat Tiga Sapi Susu Evaporasi


Nutrisi atau Kandungan susu ini baik untuk tubuh, diantaranya: lemak, protein, karbohidrat, natrium, kalsium, dan fosfor. Susu ini bisa menjadi alternatif pengganti santan, tanpa perlu merasa khawatir kalau kadar kolesterol dalam darah meningkat.


Yang pasti Tiga Sapi praktis dan ekonomis. Tiga Sapi Susu evaporasi ini sering kali dipakai untuk membuat makanan atau minuman dengan tekstur lembut, karena kandungan lemaknya jauh lebih rendah daripada krim.


Beberapa makanan yang biasanya memakai Tiga Sapi susu evaporasi adalah pasta, sup, puding, dan desert seperti Mangga sago Milk yang saya buat. 


Tiga Sapi Susu Evaporasi
 Tiga Sapi Praktis Ekonomis,
dokumentasi pribadi 


Tiga Sapi Kental Manis


Tiga Sapi Kental Manis merupakan produk yang terbuat dari susu sapi perah yang penuh gizi ditambah gula murni, dihomogenisasi, lalu diperkaya dengan berbagai-vitamin.


Komposisi utama produk Tiga Sapi Kental Manis diantaranya:

  • Susu sapi segar atau fresh milk

  • Susu sapi bubuk skim

  • Sukrosa atau gula

  • Lemak nabati

  • Laktosa atau gula susu

  • Vitamin A, B1 & D3

  

Melalui sistem pengolahan yang modern, ditambahkan dengan gula dan pengurangan kandungan air, produk Tiga Sapi Kental Manis dapat tahan lebih lama jika dibandingkan dengan jenis lainnya. 


Manfaat Tiga Sapi Kental Manis

Adanya kandungan Vitamin A, B1 dan D3 pada produk Tiga Sapi kental manis ini baik untuk pertumbuhan dan pemeliharaan tubuh. Tiga Sapi Kental Manis lebih praktis dan ekonomis. Produk ini pas untuk melengkapi minuman favorit keluarga di rumah.


Senang sekali membuat Manggo Sago Milk sebagai Kreasi resep Tiga Sapi favorit keluarga saya. Nah, Sahabat Catatan Leannie juga bisa mengikuti Challenge Cerita Tiga Sapi. 


Mudah saja caranya, cukup dengan mengikuti kompetisi foto Cerita Tiga Sapi yang diselenggarakan tanggal 09-30 September 2022. 


Kompetisi ini berhadiah total sebanyak lima juta rupiah. Jangan lupa ikutan Challenge Cerita Tiga Sapi, ya! Caranya gampang banget, Sahabat Catatan Leannie.


1. Follow akun Instagram @lezatnyatigasapi dan Follow Facebook Fanpage Tiga Sapi


2. Upload testimoni hidangan kreasi terbaikmu dengan produk Tiga Sapi Kental Manis dan Tiga Sapi Susu Evaporasi


3. Tag @lezatnyatigasapi ajak tiga orang teman untuk mengikuti kompetisi ini. Berikan hastag #ceritatigasapi. Pastikan akun Instagrammu tidak diprivate, ya!


4. Kelima orang pemenang yang beruntung akan mendapatkan hadiah berupa saldo gopay dengan total hadiah sebanyak Rp. 5.000.000,00 dan ada juga paket spesial dari Tiga Sapi.


5. Berikan hastag #ceritatigasapi  di postinganmu.


Tiga Sapi praktis dan ekonomis. Yuk, sediakan produk Tiga Sapi Kental Manis dan Tiga Sapi Susu Evaporasi di rumah untuk membuat aneka makanan atau minuman favorit keluarga. Jangan lupa ikutan kompetisi foto Challenge Cerita Tiga Sapi, ya, Sahabat Catatan Leannie! 


Senang sekali menikmati lezatnya dessert Manggo Sago Milk dengan Kreasi Resep Tiga Sapi, baik produk Tiga Sapi Kental Manis dan Tiga Sapi Susu Evaporasi. Nah, buat Sahabat Catatan Leannie share dong makanan atau minuman favoritnya apa? 



Salam, 








 

Sewindu Menikah denganmu, Happy 8th Anniversary

Sewindu pernikahan, via freepik


September ceria ... September ceria, milik Kita bersama. 7 September, sewindu menikah denganmu, happy 8th anniversary untuk kita. Sudah banyak pelajaran kehidupan selama 8 tahun pernikahan. 

Bukan waktu yang pendek untuk sebuah perjalanan selama berumah tangga, semoga masih dikasih umur dan kesempatan untuk terus bersama dan menemani tumbuh kembang anak hingga dewasa.

Pernah dengar kalau jodoh itu "jorok?" Bukan berarti jorok itu bisa ditemukan di tempat yang kotor, kumal atau nggak bersih, ya? Saya berpendapat kalau jorok di sini artinya berserakan, dalam artian bisa ditemukan di mana pun dan kapan pun. 

Saat berharap jodoh datang, malah nggak datang-datang. Eh, pas udah pasrah, nggak nungguin jodoh dia datang sendiri. Lagunya Afgan yang judulnya "Jodoh Pasti Bertemu" itu memang benar adanya. 

Buat yang belum ketemu jodohnya dan sedang dalam penantian, kadang ada rasa galau ketika jodoh belum tiba atau baper saat lihat pasangan yang 'uwu-uwu,' tenang aja dan nggak usah bersedih. Percaya aja deh kalau setiap manusia itu diciptakan berpasang-pasangan. 

Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan agar kamu mengingat kebesaran Allah.’ (Adz-Zaariyat: 49)


Flash Back, Menemukanmu


Saya jadi teringat tepatnya 9 tahun saat pertama kali bertemu denganmu lagi. Jadi flashback di tahun 2014 saat Kita mengikat janji suci. Mengingat kembali moment sakral akad nikah yang terjadi tanggal delapan tahun silam. 

Siapa yang menyangka jodoh saya itu dekat sekali, rumahnya pun masih satu RT alias tetangga. Pertama kali bertemu kembali saat reunian zaman SMU atau awal-awal masuk kuliah, karena saya dan suami itu satu almamater saat SD. 

Dulu, kita sama-sama ikutan Paskibra di SD. Temen-temen saya, kakak kelas, bahkan kakak pembina Paskibra aja nggak nyangka kalau kita berjodoh. 

"Kalau tahu jodohnya deket, kenapa nggak nikah dari dulu aja?" Tanya salah satu tetanggaku.

Dulu ibuku bilang inginnya saya nikah dengan orang yang dekat saja, jangan sama yang jauh. Takut susah ketemu nanti katanya.

Eh, bener aja manjur banget ucapan ibuku, akhirnya saya nikah dengan orang yang rumahnya dekat. Tinggal jalan, nggak sampai lima menit juga udah sampe. Doa orang tua terutama ibu memang mustajab, ya. 

Jodoh itu memang misteri, pernah menargetkan menikah di usia 25 tapi setelah 27 tahun pun belum tahu kapan dan dengan siapa saya menikah.

Entah sudah berapa kali saya ditanya kapan nikah. Hanya saya senyumin saja, soalnya saya juga nggak tahu kapan nikah dan dengan siapa menikah. 

Akhirnya saya berserah dan pasrah saja. Saya menyibukkan diri dengan melanjutkan kuliah dari D3 ke D4 Analis Kesehatan atau sekarang dikenal dengan nama "Ahli Tenaga Laboratorium Medik," atau ATLM.

Teman-teman seumuran saya udah pada nikah duluan, mereka udah pada punya anak satu, dua bahkan tiga anak di usia saya saat itu. Ya sudahlah, saya nggak mau terlalu memikirkan hal itu. Lelah nantinya.

Siapa yang menyangka jodoh saya itu kakak kelas sewaktu SD dan rumahnya juga berdekatan. Cuman memang sejak lulus SD, saya nggak pernah ketemu lagi di SMP, SMU, atau kuliah. 

Zaman masih kerja juga paling ketemu saat lebaran Idulfitri atau Iduladha aja. Ketemunya pas salaman aja. Udah gitu aja, sejak SD juga nggak terlalu dekat paling hanya tahu namanya aja. Memang zaman SD saya juga jarang ngobrol sama dia.

Akhirnya kumenemukanmu ...
Saat hari ini mulai merapuh
Akhirnya kumenemukanmu
Saat raga ini ingin berlabuh  

Pas banget kalau denger lagu "Akhirnya Kumenemukanmu," yang dinyanyikan oleh Naff.  Siapa yang familiar lagu ini? Fix, Kita seangkatan.  Mendengar lagu ini, kok berasa saya banget gitu, loh. 

Akhirnya saya menemukan dia yang kini jadi jodoh saya. Dia yang sekarang jadi suami saya, pertama kali menghubungi lewat SMS. Dulu belum ada WA soalnya. Dia bilang mau datang untuk silaturahmi dan saya mempersilakan dia berkunjung ke rumah. 

Siapa sangka dia datang ke rumah dengan ibunya. Ibunya langsung bilang dong mau melamar saya. Dia bilang akan menikah tahun depan, karena butuh waktu baginya buat mempersiapkan pernikahan. 

Saya hampir nggak percaya sih, jodoh itu datangnya tiba-tiba. Takjub juga dengan jalan dipertemukan dengan jodoh. 

Jujur saja, saya memang agak risau tentang jodoh saat itu. Akhirnya nggak terlalu banyak berharap setelah pengalaman pahit menunggu seseorang dalam waktu lama dan berujung kecewa.

Memang benar kalau berjodoh itu jalannya dipermudah, ya. Nggak pakai galau lagi soal  penantian. Saya menerima lamarannya karena menurut saya dia itu baik dan datang di saat yang tepat. 

Yang terpenting, dia datang memberikan kepastian. Keluarga pun sama-sama saling merestui. Akhirnya saya dan dia menikah tanggal 7 September 2014, delapan tahun lalu.


Memetik hikmah dalam sewindu pernikahan 


Menuliskan kisah sendiri, flashback cerita saya dan suami setelah delapan tahun pernikahan. Sejujurnya saya merasakan naik turunnya hubungan kami. Sejak setelah menikah, lalu memiliki anak pasti banyak hal yang telah kami lalui bersama. 

Ada bahagia, sedih, tangis, tawa, kesal, jengkel, marah dan akhirnya kami bisa saling menerima satu sama lainnya. Menggenang anniversary kedelapan saya pun banyak bersyukur pada-Nya.

Alhamdulillah, Tuhan masih memberikan waktu dan kesempatan Kami bersama. Berlayar mengarungi samudra kehidupan. Kadang bertemu angin sepoi-sepoi, pernah juga bertemu angin kencang bahkan badai sekalipun.

Bersyukur apapun masalahnya, Kami bisa melewati semuanya bersama. Kebahagiaan yang dilihat orang lain saat ini, mereka belum tahu aja sudah banyak hal yang Kami lewati untuk sampai ke tahap sekarang ini.

Terima kasih Ya Rabb telah mengirimkan dia yang kini jadi suamiku. Keluarga kecil kami semakin lengkap dengan hadirnya buah hati tercinta. 

Satu hal pelajaran kehidupan yang saya ambil dalam berumah tangga adalah "Seni Mengalah." Mengalah bukan berarti kalah, tapi mengalah untuk saling menerima kekurangan pasangan. 

Mau dan bersedia memperbaiki diri tanpa harus menuntut pasangan seperti yang saya inginkan. Belajar untuk berkomunikasi secara positif dan saling memaklumi satu sama lain. Mau saling support dan mendoakan apa yang menjadi harapan masing-masing. 

Menuliskan kisah sendiri cukup melegakan karena menulis itu bisa jadi healing. Senang sekali saya menemukan passion saya di bidang menulis dan menjadi blogger

Seperti halnya teman lifestyle blogger Mba Syntako juga suka jalan-jalan seperti saya. Buat yang mencari rekomendasi tempat wisata dan liburan di Lembang bisa banget berkunjung ke Bandung.

Sewindu menikah denganmu, mengukir kisah Kita bersama. Bertemu dengan jodoh jadi satu cerita yang amazing buat saya. Nah, sharing juga dong, Sahabat Catatan Leannie tentang pengalaman paling berkesan di hidup kalian?


Konsultasi Online lewat Chat Dokter di SehatQ, ini 5 Kelebihannya!


Konsultasi Online SehatQ
Konsultasi dan Chat Dokter di SehatQ,
Ilustrasi dari freepik.com dan Canva.com


Sejak pandemi, hampir semua aktivitas berubah jadi serba online. Dari belajar online, work from home, termasuk layanan kesehatan. Beberapa kali saat anggota keluarga sakit, mengandalkan konsultasi online lewat chat dokter di SehatQ. Ternyata banyak kelebihannya menggunakan SehatQ. Saya dan keluarga merasa terbantu sekali pokoknya.


Saat awal pandemi saya pernah mengalami alergi, sampai hampir semua badan saya kemerahan. Suami juga mengalami insomnia, mungkin karena imbas pandemi beberapa karyawan di tempatnya bekerja mengalami pemutusan hubungan kerja. 


Sepertinya ada kekhawatiran dan kecemasan suami mengalami hal yang sama. Anak saya juga tampak murung saat di rumah, berkali-kali bertanya kapan ke sekolah.


Untunglah ada SehatQ, jadi saya bisa berkonsultasi dengan dokter atau bahkan psikolog ketika menemukan masalah kesehatan. Sahabat Catatan Leannie sudah kenal dengan SehatQ atau belum? Jika belum, yuk, kenalan dengan SehatQ.



Mengenal SehatQ


Mengenal SehatQ
Tentang SehatQ,
Ilustrasi dari sehatq.com


SehatQ merupakan startup yang menyediakan layanan kesehatan digital yang berdiri pada November 2018. SehatQ memiliki visi untuk menyediakan layanan kesehatan yang mudah dan nyaman digunakan. 


Ada banyak fitur di SehatQ, diantaranya fitur Toko, Produk Toko, Kategori Toko, Toko Merchant, Booking, Promo, Artikel, Chat Dokter, Penyakit, Forum, Review dan Tes Kesehatan. Lengkap banget, kan? 


Saya juga membaca tentang Artikel Kesehatan di SehatQ. Saya banyak menemukan info menarik di sana. Untuk masalah kecemasan atau insomnia yang pernah dialami saat pandemi, ada artikel tentang daun pegagan yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan termasuk sebagai anti inflamasi, antibakteri, dan bisa meredakan gangguan kecemasan, depresi dan insomnia


Sebelumnya saya belum tahu mengenai manfaat daun pegagan ini. Jujur, memang baru tahu setelah membaca artikel di SehatQ. Artikelnya informatif. 


Di SehatQ bisa tebus obat tanpa harus ke luar rumah, membeli produk kesehatan seperti vitamin atau suplemen kesehatan, bisa dapat promo juga. Selain itu bisa booking layanan kesehatan di rumah sakit, melakukan tes kesehatan, dan juga konsultasi online lewat chat dokter.



5 Kelebihan chat dokter di SehatQ


Kelebihan Konsultasi Online SehatQ
Kelebihan Chat Dokter SehatQ,
Ilustrasi dari freepik.com dan canva.com


SehatQ menghadirkan layanan Telemed atau Telemedicine atau layanan konsultasi online tanpa harus keluar rumah. Tak perlu daftar ke RS, antri lama untuk berkonsultasi dengan dokter, cukup dengan chat dokternya saja. Lebih praktis, kan?Ada beberapa kelebihan konsultasi online melalui SehatQ, diantaranya:


1. Menghadirkan Dokter yang Terpercaya

SehatQ memberikan layanan konsultasi dengan dokter yang terpercaya dan sudah terdaftar dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI), sehingga pengguna SehatQ tidak perlu merasa ragu akan kapabilitas dokter saat berkonsultasi. 


Dengan fitur Chat Dokter SehatQ, saya bisa mengjonsultasikan masalah insomnia suami dan juga masalah alergi yang saya alami. Jawaban konsultasi dokternya cukup memuaskan dan membantu saya mengatasi masalah kesehatan keluarga.


2. Beragam Opsi Dokter

SehatQ memiliki beragam spesialisai opsi dokter, diantaranya dokter umum, dokter spesialis kandungan, THT, penyakit dalam, hingga spesialis paru dan jantung. 


Saya tertarik buat konsultasi dengan Psikiater atau Psikolog tentang gangguan kecemasan, insomnia, bahkan perilaku anak yang cenderung murung saat harus belajar online di rumah karena efek pandemi. Konsultasi bisa dilakukan melalui video call atau chat dokter.


3. Kerahasiaan identitas dan kondisi medis terjamin

Kerahasiaan atau keamanan data atau rekam medis pengguna saat melakukan telemedicine dijamin oleh SehatQ. Masalah medis atau penyakit hanya akan diketahui oleh pengguna dan dokter rujukan. Dokter-dokter yang ada di SehatQ menjunjung kode etiknya, terutama dalam menjaga kerahasiaan pasien.


4. Biaya cukup terjangkau

Untuk masalah biaya, fitur Chat Dokter di SehatQ ini sangat terjangkau, biaya telemedicine dimulai dari harga Rp.20.000,00. Begitu pula dengan tarif dokter spesialis yang lebih baik jika dibandingkan dengan di rumah sakit. Ada juga promo diskon dari SehatQ.


5. Lebih Fleksibel dan Praktis

Lewat layanan Telemedicine SehatQ, nggak perlu antri lama atau setelah lama ngantri dokternya datang terlambat, seperti pengalaman saya di RS dahulu. Dengan Chat Dokter, Kita bisa berkonsultasi kapan saja dandi mana saja. Kita juga dapat  memilih dokter yang sesuai dengan layanan konsultasi di aplikasi SehatQ.


SehatQ sudah seperti asisten kesehatan pribadi buat saya. Bisa dihubungi kapan pun saat membutuhkan. Pelayanannya cukup memuaskan. Berkonsultasi dengan dokter menjadi lebih mudah dan  bisa tebus obat tanpa harus keluar rumah. Lebih praktis pokoknya. 


Untuk mendapatkan layanan SehatQ bisa download aplikasi Android atau IOS. Selain itu, bisa juga mengakses via website SehatQ. Kini layanan kesehatan menjadi lebih mudah, ya.


Itulah 5 kelebihan konsultasi online lewat chat dokter di SehatQ. SehatQ membantu mengatasi masalah kesehatan di keluarga saya lewat fitur-fiturnya yang beragam. Nah, gimana dengan Sahabat Catatan Leannie, tertarik nggak nih berkonsultasi via chat dokter di SehatQ?



Salam,