Showing posts with label Scarlett Hair Care. Show all posts
Showing posts with label Scarlett Hair Care. Show all posts

Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner: Rambut Wangi, Lembut dan Bebas Lepek

Hair Care Scarlett Yordanian Sea Salt
Review Scarlett Yordanian Sea Salt
Shampoo and Conditioner,
dokumentasi pribadi dan Canva


Sebagai perempuan dengan rambut berhijab, rasanya butuh banget hair care yang tepat biar rambut lebih lembut, wangi, dan bebas lepek. Seneng banget ada produk terbaru hair care dari Scarlett Whitening yaitu, "Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner." 


Setelah beberapa waktu saya nyobain perawatan Scarlett Bodycare Series dan Scarlett Facecare Brightening Series, hasilnya cocok ama kulit saya. Begitu tahu ada produk hair care Scarlett, saya pun tertarik buat nyobain juga. 


Setelah memutuskan untuk berhijab, saya mengalami masalah rambut, seperti rambut cepat berminyak, mudah rontok dan lepek. Ternyata memiliki rambut berhijab ini butuh perawatan ekstra dibandingkan tanpa hijab. Bagaimana cara untuk merawat rambut berhijab yang tepat? Yuk, simak di bawah ini!


Cara tepat merawat rambut berhijab 


Merawat rambut berhijab
Merawat rambut berhijab,
Pexels.com/@Artem Podrez


Memiliki rambut sehat saat mengenakan hijab pastinya jadi harapan banyak wanita, termasuk saya. Untuk mengatasi berbagai masalah rambut saat berhijab, cobalah berbagai cara tepat di bawah ini, diantaranya :


a. Membiarkan rambut bernapas 

Salah satu cara perawatan rambut berhijab ketika ada di rumah artinya membiarkan rambut terurai tanpa diikat, hal ini agar rambut mendapatkan oksigen tanpa harus tertutup oleh jilbab. Biarkan pula rambut terkena sinar matahari pada waktu tertentu agar mendapatkan vitamin yang dibutuhkan.


b. Hindari mengikat rambut terlalu kuat

Mengikat rambut terlalu kuat saat berhijab bisa membuat kerusakan dan kerontokan rambut jangka panjang. Ikatlah rambut agak longgar untuk mencegah akar rambut menegang karena terus-terusan diikat.


c. Memotong ujung rambut yang bercabang

Cara untuk mendapatkan rambut sehat lainnya adalah dengan memotong ujung rambut yang bercabang setiap empat atau enam minggu sekali.


d. Mengatur waktu dan cara mencuci rambut dengan benar

Tinggal di daerah tropis seperti Indonesia, rambut yang tertutup hijab bisa membuat kulit kepala gatal. Sebaiknya jangan mencuci rambut tiap hari karena bisa menghilangkan minyak alami rambut sehungga rambut kering dan rapuh. 


Mengetahui jenis rambut juga penting, untuk rambut lurus dan bergelombang beda lagi cara merawatnya. Rambut bergelombang baiknya dicuci seminggu tiga kali dengan kondisoner satu atau dua kali sehari. Untuk rambut lurus, bisa diberikan kondisoner setiap empat hari.


e. Mengeringkan rambut setelah dicuci sebelum menggunakan hijab

Jujur, kebiasaan saya kadang kalau habis keramas dan keburu-keburu ada keperluan suka langsung pakai kerudung instan lalu pergi ke luar. Kebiasaan ini engga bagus, ternyata soalnya bisa menyebabkan kerusakan akar rambut, terutama saat mengikat rambut yang masih basah. Rambut jadi mudah lepek dan bau. 


Biarkan rambut mengering sebelum menutupnya dengan kerudung. Jika harus menggunakan pengering rambut, mulailah mengatur panas dari yang terendah baru kemudian ke yang lebih panas.


f. Memilih hijab dengan bahan yang nyaman

Pilihlah bahan hijab yang nyaman agar rambut tetap bernapas agar tidak mudah terjadi kerusakan rambut.


g. Menggunakan shampoo dan conditioner yang tepat

Pastikan memilih produk hair care yang tepat, seperti memilih shampoo dan conditioner yang cocok untuk perawatan di rumah. Seneng banget saya saat tahu ada produk hair care terbaru dari Scarlett Whitening. 


Saya mau share pengalaman saat menggunakan Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner. Baca ulasannya di bawah, ya, Sahabat Catatan Leannie!



Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner untuk perawatan rambut berhijab


Shampoo dan Conditioner Scarlett,
dokumentasi pribadi


Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo 


Dua produk Hair Care terbaru dari Scarlett Whitening by Felicya Angelista, yaitu Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dengan wangi Bunga Magnolia dan  Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner dengan wangi Evening Prime Rose atau bunga sedap malam. Kebayang kan gimana wanginya saat pakai kedua produk Hair Care ini. 


Berasa perawatan di salon deh dengan pakai produk ini soalnya saya suka wanginya yang kuat dan tahan lama. Produk Hair Care terbaru Scarlett Whitening, yaitu Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner ini sudah terdaftar di BPOM. No BPOM Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo : NA18211001821. Sedangkan untuk Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner tertera nomor BPOM : NA 18211000910. Bisa dilihat pada kemasan belakang produknya, ya ...


Kedua produk hair care ini tidak diujikan pada hewan, produk ini disarankan digunakan untuk usia di atas 13 tahun. Aman digunakan untuk ibu hamil dan menyusui. Jadi engga perlu khawatir dan engga usah Ragu buat pakai produk ini.


Kemasan :


Kemasan Shampoo Scarlett
Kemasan Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo, dokumentasi pribadi


Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dikemas dalam botol plastik, tampilannya estetik dan elegan dengan tutup fliptop agar tidak mudah tumpah. Pada bagian depan terdapat stiker berlogo Scarlett dengan latar belakang dedaunan berwarna biru dilengkapi tulisan "Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo," berukuran 250 ml. 


Kemasan belakang Hair Care Scarlett
Kemasan belakang Hair Care Scarlett,
dokumentasi pribadi


Pada kemasan bagian belakang tertulis cara pakai shampoo, ingredients atau bahan, keterangan produksi, distribusi, dan nomor BPOM disertai barcode. Di bagian samping terdapat tanggal kadaluarsanya.


Kandungan dan Manfaat 


Aqua Demineralista, Sodium Laureth Sulfate, Acrylates Copolymer, PEG-12 Dimethicone, Lauryl Betaine, Fragrance (Parfum) Components and Finished Fragrances, Cocamidopropyl Betaine, Triisopropanolamine, Sodium Sulfate, Sea Salt, Sodium Chloride, DMDM Hydantoin, Tetrasodium EDTA, Cl 74180.


Sea Salt atau garam laut pada Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner mengandung berbagai manfaat untuk rambut, diantaranya :


🌷Menyerap minyak yang berlebih di kulit kepala

🌷Membantu mengatasi penumpukan kotoran yang melekat pada kulit kepala

🌷Membantu membuka kutikel rambut agar perawatan rambut selanjutnya menyerap lebih baik


Cara pakai :

Cara penggunaan Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo cukup dengan menuangkan Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo secukupnya ke kulit kepala atau akar rambut, kemudian pijat kulit kepala dengan lembut dan secara perlahan, setelah itu bilas hingga bersih.



Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner


Penggunaan conditioner setelah shampoo bertujuan untuk melengkapi perawatan rambut. Selain itu dapat memelihara dan mengatasi kerusakan rambut. Setelah penggunaan Scarlett Yordanian Sea Salt conditioner, rambut menjadi lebih lembut dan mudah diatur, dan berkilau.


Kemasan :

Kemasan Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner, dokumentasi pribadi


Kemasan Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner dikemas dalam botol plastik, tampilannya estetik dan elegan dengan tutup fliptop agar tidak mudah tumpah. Pada bagian depan terdapat stiker berlogo Scarlett dengan latar belakang dedaunan berwarna pink dilengkapi tulisan "Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner," berukuran 250 ml. 


Pada kemasan bagian belakang tertulis cara pakai conditioner, ingredients atau bahan, keterangan produksi, distribusi, dan nomor BPOM disertai barcode. Dibagian samping terdapat tanggal kadaluarsanya.


Kandungan : 


Aqua Demineralisata, Catearyl Alcohol, Komponen Fragrance (parfum) dan Finished Fragrance, Cetrimonium Chloride, Amodimethicone, Propanediol, Sea Salt, Guarhydroxypropyltrimonium Chloride, Polyquaternium-10, DMDM ​​Hydantoin, Cl60725


Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner ini memiliki berbagai manfaat untuk rambut diantaranya :


🌷Mengontrol kadar minyak yang berlebih pada kulit kepala

🌷Membuat kulit kepala lebih bersih

🌷Membuat akar rambut lebih kuat

🌷Memberi volume pada rambut

🌷Mencegah kerontokan dan rambut bercabang

🌷Menyehatkan folikel rambut dan juga kulit kepala

🌷Membuat rambut tampak lebih berkilau


Cara Pakai:


Cara Penggunaan Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner juga mudah yaitu dengan menuangkan conditioner secukupnya ke batang rambut. Sebaiknya hindari pemakaian di akar rambut atau kulit kepala, kemudian ratakan hingga ujung rambut. Diamkan beberapa menit, dan bilas sampai bersih.


Dengan berbagai kebaikan Yordanian sea salt baik Shampoo maupun Conditioner, cocok banget buat ngatasin berbagai masalah rambut wanita berhijab seperti rambut berminyak, lepek atau bau. Engga salah dong, kalau pakai Shampoo dan Conditioner dari Scarlett soalnya masalah rambut berhijab di atas bisa diatasi dengan hair care dari Scarlett Whitening.


  

Review Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner


Review Hair Care Scarlett Whitening
Review Scarlett Yordanian Sea Salt
Shampoo and conditioner,
dokumentasi pribadi


Begitu paket hair care Scarlett datang ke rumah, saya merasa seneng banget dan engga sabar pengen cobain Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner. Soalnya dari kemasannya udah bikin jatuh hati.


Tampilannya yang elegan dengan warna biru cerah untuk shampoo dan warna pink untuk conditioner. Botolnya dilengkapi tutup fliptop agar mudah dibuka dan engga gampang tumpah. Baik Shampoo maupun Conditioner Scarlett ini sama-sama wangi. Suka, deh ama wanginya yang bikin mood booster lebih oke. 


Untuk Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo mengandung wangi Bunga Magnolia. Begitu tutupnya dibuka udah kecium aroma wanginya yang kuat. Teksturnya engga terlalu encer atau kenal. Teksturnya pas untuk ukuran shampoo. Warnanya biru cerah, dengan botol estetiknya keliatan fresh dan enak dipandang. 


Tekstur Shampoo Scarlett
Tekstur Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo, dokumentasi pribadi


Sedangkan untuk conditioner teksturnya seperti pasta berwarna pink dengan wangi Evening Prime Rose atau bunga sedap malam. Wanginya lebih soft dibandingkan wangi Bunga Magnolia pada Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo.


Tekstur Conditioner Scarlett
Tekstur Scarlett Yordanian Sea Salt Conditioner, dokumentasi pribadi


Saya udah cobain pemakaian shampoo ini selama 5 Kali tiap 2 - 3 hari, busanya lumayanlah bisa membersihkan kulit kepala dan setelah dibilas rasanya lebih bersih dan terasa wangi banget rambutnya. Belum lagi ditambah pemakaian conditioner, setelah dituangkan ke rambut dan didiamkan beberapa saat, lalu dibilas kerasa banget rambut jadi lebih lembut. Pokoknya buat yang punya masalah rambut lepek, cocok banget pakai kedua produk hair care ini.


Pemakaian conditioner melengkapi perawatan rambut setelah memakai shampoo, hasilnya bikin happy dong soalnya setelah pakai keduanya rambut saya udah engga berminyak, bebas lepek dan wangi seharian. Persis seperti udah beres nyalon, bedanya ini dilakukan di rumah dan pakai produk hair care dari Scarlett Whitening. Pokoknya puas banget pakai Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner ini. 


Di mana mendapatkan produk Hair Care Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner dan berapa harganya?


Buat Sahabat Catatan Leannie yang pengen cobain Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo and Conditioner bisa mendapatkan kedua produknya di Official Store Scarlett Whitening melalui What's app atau Shopee (https://linktr.ee/scarlett_whitening). Harga kedua produk hair care ini adalah Rp. 75.000,00 per item, sama seperti produk bodycare maupun skincare Scarlett Whitening.


Perawatan rambut berhijab dengan hair care Scarlett Whitening mampu mengatasi berbagai masalah rambut seperti rambut berminyak, lepek, bau sehingga rambut lebih sehat dan berkilau. Soalnya kan kalau rambut tertutup hijab seharian memang cenderung bikin rambut gampang lepek. Nah, siapa yang ingin punya rambut wangi, lembut dan bebas lepek? Yuk, cobain pakai Scarlett Yordanian Sea Salt Shampoo dan Conditioner juga!



Salam,