Indonesia Website Awards
Showing posts with label Anugerah Pewarta Astra 2018. Show all posts
Showing posts with label Anugerah Pewarta Astra 2018. Show all posts

Kampung Berseri Astra Pasirluyu Bandung, Menebar Manfaat untuk Membangun Negeri


Dokumentasi Pribadi KBA Pasirluyu Bandung

Astra memberikan kontribusi untuk membangun negeri dengan mendirikan Kampung  Berseri Astra (KBA). Ada 77 binaan KBA di 34 Provinsi di seluruh Indonesia. Sesuai dengan Filosofi Catur Darma, Astra menjadi salah satu perusahaan yang ingin menebar manfaat  bagi Indonesia sejahtera.

Setelah 61 tahun berkiprah dari tanggal 20 Februari 1957, Astra merancang salah  satu program membangun negeri dengan membina kampung yang ada di seluruh Indonesia.

Kampung Berseri Astra merupakan  kontribusi berkelanjutan dari  Astra untuk pengembangan masyarakat dengan 4 pilar program yaitu pendidikan, kesehatan, kewirausahaan, dan  lingkungan.

Lokasi Kampung Berseri Astra Pasirluyu

Berlokasi tidak terlalu jauh dari Astra Biz Center Jalan Soekarno Hatta, Kampung Berseri Astra yang beralamat di RW 08 Kel Pasirluyu Kecamatan Regol, Bandung memperlihatkan kondisi Kampung Mengger Girang sebagai refleksi Kampung Berseri Astra.

Kunjungan pada tanggal 27 Desember 2018, di  bagian depan terdapat gapura bertuliskan RW 08 Pasirluyu sebagai binaan Kampung Berseri Astra. Sekilas Kampung Berseri Astra tampak seperti pemukiman lain dengan penduduk yang cukup padat, namun punya keunggulan di berbagai bidang.

Program Binaan Kampung Berseri Astra

Kampung Berseri Astra menjalankan konsep Catur Darma sebagai filosofi perusahaan, yaitu menjadi  milik yang bermanfaat bagi bangsa dan negara, memberikan pelayanan terbaik pada pelanggan, menghargai individu dan membina kerja sama juga senantiasa berusaha mencapai yang terbaik.

Kampung Berseri Astra dirancang agar masyarakat dan perusahaan saling bekerja sama untuk menjadikan wilayahnya sehat, bersih, produktif juga cerdas untuk mewujudkan Indonesia sejahtera.

Astra membina 77 Kampung Berseri Astra di 34 Provinsi sebagai bakti untuk membangun negeri. Program binaan Astra pada Kampung Berseri Astra ada empat bidang, diantaranya:

1. Pendidikan

Dokumentasi Pribadi Rumah Pintar Nuurul Falaah

Berlokasi di Kampung Mengger Girang IV RT 05/ RW 08 Kelurahan Pasirluyu Kecamatan Regol, "Rumah Pintar Nuruul Falaah" diresmikan oleh Ibu Ani Yudhoyono, saat itu menjabat sebagai Ibu Negara tanggal 19 Mei 2014 yang lalu.

Rumah pintar ini mendapatkan pembinaan dan pengelolaan Astra Biz Center Bandung yang letaknya berdekatan dengan Kampung Berseri Astra melalui program CSR  (Corporate Social Responsibility). 

Astra memberikan sumbangsih berupa fasilitas perpustakaan, sarana bermain, kriya, laboratorium komputer, dan audio visual.

Rumah pintar ini menyelengarakan pendidikan untuk anak usia dini (PAUD), TK, Madrasah, kelas mengaji untuk anak dan remaja pada sore hari.

Kegiatan di Paud Nuurul Falaah
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung 

Rumah pintar ini mendapatkan sambutan baik dari masyarakat sekitar karena beragam fasilitas yang ditawarkan di sana. 

Laboratorium komputer dan sarana bermain anak menjadi daya tarik tersendiri bagi Rumah Pintar ini.

Rumah Pintar juga menyelengarakan pembinaan bagi para pemuda di sekitar dan memberi bantuan pendidikan bagi murid berprestasi yang kurang mampu.

Setiap weekend di hari sabtu dan minggu, Rumah Pintar ini mengadakan pelatihan komputer, les Bahasa Inggris, Matematika, dan lain-lain secara gratis, yang dilakukan oleh guru PAUD, TK atau relawan.

Rumah Pintar Nuurul Falah menyelengarakan Olimpiade setiap tahun sekali. Pada tanggal 09 Desember 2018, Olimpiade diselenggarakan untuk tingkat PAUD, TK, Madrasah. Ada lomba tahfiz alquran, azan, cerdas cermat, membaca puisi, mewarnai, menggambar dan menyusun puzzle.

Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Astra telah berhasil memberikan pelayanan yang terbaik dengan kontribusinya  pada rumah pintar karena berhasil menjadi sebuah fasilitas pendidikan dan  menjadi milik bersama yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sesuai dengan filosofi Catur Darma.

2. Kesehatan


Dokumentasi Pribadi Puskesmas Nur Inayah

Di bidang kesehatan, Posyandu Nur Inayah merupakan binaan Astra melalui Kampung Berseri Astra. Kampung Berseri Astra Pasirluyu ini memiliki tiga Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu), dan sebuah Posbindu PTM (Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular).

Serangkaian kegiatan Posbindu PTM
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Kegiatan Posyandu Nur Inayah ini dilakukan sebulan sekali pada minggu kedua. Kegiatannya sama seperti Posyandu di tempat lain yaitu penimbangan anak, pencatatan berat badan, tinggi dan pemantauan gizi juga perkembangan anak.

Kegiatan Posyandu Nur Inayah
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Penimbangan anak
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung 

Salah satu inovasi posyandu Nur Inayah adalah pijat balita agar balita sehat. Kegiatan ini dilakukan oleh kader yang diberi pelatihan sebelumnya.


Pijat Bayi
 Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Fasilitas kesehatan yang mendukung kinerja Posyandu Nur Inayah berupa alat pengukuran glukosa darah, tensi dan timbangan badan.

Pengukuran tensi darah
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Kegiatan Posbindu Nur Inayah
Sumber: Instagram.com/ kbapasirluyubandung

Kegiatan Posbindu PTM Nur Inayah ( Sasaran usia 15-59  tahun) dan lansia. Para lansia pun mendapatkan perhatian dari Posbindu lansia untuk mengecek glukosa darah, tensi juga pengukuran berat badan.

Kegiatan penyuluhan kesehatan di Posyandu dan Posbindu  mendapat pendampingnya tim kesehatan dari Astra. Setiap kader pun telah mengikuti kegiatan pelatihan  sebelumnya.

Program kesehatan di Kampung Berseri Astra ini bertujuan untuk mewujudkan Indonesia sehat. Sebuah tujuan mulia yang perlu Kita apresiasi.

3. Kewirausahaan


Laundry Binaan Astra
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Astra melakukan pembinaan terhadap unit Usaha Kecil dan Menengah. Salah satu wirausaha binaan Astra adalah laundy di Kampung Berseri Astra Pasirluyu.

Muis Laundry
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Kegiatan Laundry
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Usaha ini dijalankan kelompok pemuda Kampung Pasirluyu dengan usaha awal dari pesanan laundry pekerja bengkel Astra. Muis dan lima pemuda lainnya mengelola usaha laundry ini, kemudian usaha berkembang dan kini yang jasa laundy pun sering digunakan oleh anak indekos atau warga sekitar.

Usaha kue kering Paguyuban KBA
Sumber: Instagram.com/kbapasirluyubandung

Kegiatan kewirausahaan lain adalah Pembuatan kue kering yang dilakukan oleh paguyuban Kampung Berseri Astra untuk memajukan UKM dalam kesejahteraan Masyarakat.

Kegiatan wirausaha ini menjalin kerja sama atau kolaborasi antara masyarakat sekitar dengan Astra sebagai pembinaan terhadap KBA Pasirluyu agar tercipta masyarakat yang produktif dan sejahtera.

4. Lingkungan

Pilar terakhir adalah pembinaan lingkungan terhadap Kampung Berseri Astra. Sebuah tangki biodigester digunakan sebagai pengelolaan limbah di KBA Pasirluyu.

Tangki Biodigester
Sumber: jabar.tribunews.com

Adanya penyuluhan mengenai pengelolaan sampah, membersihkan lingkungan dan menata lingkungan menjadi cantik dengan sistem vertikultur. Masyarakat menanam sayuran di pekarangan atau lahan kosong sekitarnya.

Keempat program ini menjadi unggulan dari Kampung Berseri Astra. Menebar manfaat untuk kesejahteraan masyarakat demi membangun negeri.



Salam, 

#semangatkampungindonesia
#KitaSATUIndonesia